BERJABAT TANGAN DENGAN MALAIKAT DAN SETAN

Hidup bisa di-setting. Ingin gembira, ikhlas dan seriuslah dalam menjalankan sebuah peran, baik peran baik maupun jahat.
Manager, Coordinator, Engineer, Leader, Installer, TLH, Driver, Admin, Kasir, GA, Sekuriti hanyalah susunan huruf yang sangat mudah dihapus.

Monday 21 April 2014

1001 Lokasi, Antar Kota Antar Propinsi, Edisi Swap Tsel Sempu - Banyuwangi Area

Atas desakan beberapa sejawat, akhirnya saya tulis lagi kenangan "melek'an" edisi lawas, yaitu Swap Tsel Jatim.


KARANGSARI





Site ini di-survey layaknya survey perusahaan leasing terkenal oleh Pak Ukin, tuh orangnya di foto atas. Kini Bapak tsb sdh berkarir mapan di perusahaan lain, good job. Aman-aman aja saat eksekusi survei. Cerita lucu di site ini baru muncul saat swap. Bro Yudi dibuat mati berdiri oleh Bro Bagong, masa' memasang kabel trafik dikupas kaya' ngupas tebu? Bener gak Bro Yud? Hehehe... Sabar, namanya Bro Bagong sedang belajar, toh dia sudah diganjar balasan setimpal yaitu 'dientup' tawon di ketinggian 70m. Hehehe...

Kredit juga diberikan kpd Haji Haryanto 81 yg berhasil meng-ATP-kan site ini.




SARONGAN
All team bilang, site ini sangat 'nggilani', secara jarak dan lokasi tentunya. Juauh banget dr camp kami. Jika gak salah, lokasi persisnya ada di area antara Taman Nasional Alas Purwo dan Taman Nasional Meru Betiri. Saking terpencilnya site ini, Telkomsel menggunakan satelit utk sistem transmisinya. So, sangat menantang dan penuh deg-deg ser saat eksekusi swap. Banyangkan, tengah malam, pencahayaan minim, jauh dr mana-mana termasuk dr BSC, bagaimana jadinya jika existing Siemens sdh 'dibunuh' namun Huawei ndak mau naik.

Tapi saya tenang, saya punya jagoan yg bisa dibilang suka main dakon sejak masa kecil menggunakan BTS Siemens hehehehehe... Dewi Irawati orangnya. Termasuk salah satu 'guru' saya yg mengajari saya tentang Siemens sak printhilannya sekalian. Satu2-nya engineer cewek di tim penyamun kami. Dia disegani bukan krn ceweknya saja, jebolan Unibraw ini lebih dihormati krn smart. Namun ada emannya, foto nya cuma dari belakang hehehehe...




Tampang Sarongan :





KEDUNGRINGIN / MUNCAR 4
Sesuai namanya, lokasi site ini dekat dg kota kecamatan kecil yg bernama Muncar. Nama Muncar sendiri sangat mendunia berkat para pelaut-pelaut dan tangkapannya. Sentra perikanan memang menjadi ujung tombang daerah ini.





Kembali ke laptop, saat swap, site ini menjadi satu-satunya site kita yg byuh masya allah membuat mumet. Site ini berisi 4 BTS Siemens Outdoor yg gede2 itu, plus no space utk BTS Huawei. So, tim yg swap ngelunya bukan main. Tim yg di BSC lebih ngelu lagi krn Bapak2 Huawei dr China ngomel mulu gara-gara eksekusi site ini lama. Bahkan saking gak sabarnya, swap commandernya minta diantar ke site. Sebenarnya, tim planner Javacell sdh mengantisipasi 4 BTS segede gaban plus no space td dg cara mengirimkan 5 orang eksekutor ke sana, dipimpin oleh Leader yg badannya juga segede gajah yaitu Bapak Bledeg Subledeg bin Guntur Gumlegar. Dari namanya aja uda tergambar bagaimana gedenya si empunya nama ini. Namun apa mau di kata, Allah berkehendak lain. Malam itu gerimis mengundang. Dingin pun ikut sambang. Angin pantai membuat kembung dan kentut bersahutan. Kemampuan tim tereduksi drastis jadinya.

Start pk 24:00, Bro Haryanto dan Bro Bledeg sdh memastikan transmisi ok. Dari sisi BTS jebrat jebret Siemens dimatikan, berganti Huawei dilahirkan. Sedangkan di sisi site, hingga pk 05:00, 4 sistem belum up sempurna. Ketir2 semuanya. Batas aman pk 6:00 bisa tertabrak dan jika tertabrak Telkomsel bisa murka. Kami pun meluncur ke site mencoba memanfaatkan 1 jam tersisa utk membantu Bledeg Team. Benar saja, saat kami tiba di site, tim ini tampak super lelah. Udah kurang tidur, cuaca ga bersahabat, ditambah kondisi teknis site yg berat membuat site ini kritis. BTS Huawei masih di tanah gelempangan. Wadowwww..... Langsung aja deh ke endingnya, jd sedih mengingat kejadian itu apalagi mengingat ekspresi Bapak China yg syok melihat kondisi site. "Rasakno", hehe... batin saya. Endingnya, jam 6:00 site bisa up sempurna walau menggunakan BTS yg gelempangan dimana-mana. ATP pun pass, dikawal Bang Rofik.





Kerja dulu Bro Sis, nantikan edisi Sempu

4 comments:

  1. Jangan lupa CAK nama engg kipas kipas merah juga disebutkan, biar tambah seru ceritanya, hehehehehe........
    Tak tunggu serial cerita selanjutnya.
    Salam di Udara

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sungkan mau memasukkan Eng Kipas Merah, kalah tuwo soale

      Delete